9. Makanan

【1】

Sunan Darimi 1934: Telah mengabarkan kepada kami [Khalid bin Makhlad] telah menceritakan kepada kami [Malik] dari [Wahb bin Kaisan] dari [Umar bin Abu Salamah] bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda kepadanya: "Sebutlah nama Allah dan makanlah dari apa yang lebih dekat denganmu."

【2】

Sunan Darimi 1935: Telah mengabarkan kepada kami [Yazid bin Harun] telah mengabarkan kepada kami [Hisyam] dari [Budail] dari [Abdullah bin 'Ubaid bin 'Umair] dari ['Aisyah] bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam sedang menyantap memakan bersama enam orang sahabatnya, tiba-tiba seorang badui datang dan langsung memakannya dengan hanya dua kali suapan. Maka Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Ketahuilah, apabila ia menyebut nama Allah, niscaya makanan tersebut dapat mencukupi kalian. Apabila salah seorang dari kalian makan, hendaknya ia menyebut nama Allah, apabila ia lupa menyebut nama Allah, hendaknya ia mengatakan; BISMILLAAHI AWWALAHU WA AAKHIRAHU." (dengan nama Allah, pada awal dan akhirnya)." Telah mengabarkan kepada kami [Bundar] telah menceritakan kepada kami [Mu'adz bin Hisyam] dari [Ayahnya] dari [Budail] dari [Abdullah bin 'Ubaid bin 'Umari] dari [Ummu Kultsum] dari ['Aisyah] dengan hadits seperti ini.

【3】

Sunan Darimi 1936: Telah mengabarkan kepada kami [Musa bin Khalid] telah menceritakan kepada kami [Isa bin Yunus] dari [Shafwan bin 'Amr] telah menceritakan kepada kami [Abdullah bin Busr] -dia pernah bersahabat dengan Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam, namun hanya sebentar- dia berkata; Ayahku pernah berkata kepada ibuku; "Alangkah baiknya jika kamu membuat makanan untuk Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam. Ibu kemudian membuat bubur (adonan yang terbuat dari campuran daging dan roti ditambah kuah). Ayahku memberi isyarat dengan tangannya menandakan bahwa makanan itu sedikit. Kemudian ayahku pergi untuk mengundang beliau, setelah itu Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam meletakkan tangannya di atas makanan tersebut, kemudian beliau berkata: "Ambillah dengan menyebut nama Allah." Para sahabat pun mengambil dari bagian pinggirnya, seusai makan, beliau mendoakan untuk mereka, beliau mengucapkan: "Ya Allah, ampunilah dosa mereka dan rahmatilah mereka, serta berkahilah dalam rizqi mereka."

【4】

Sunan Darimi 1937: Telah mengabarkan kepada kami [Muhammad bin Al Qasim Al Asdi] telah menceritakan kepada kami [Tsaur] dari [Khalid bin Ma'dan] dari [Abu Umamah], ia berkata; Apabila Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam selesai makan atau minum, beliau mengucapkan: "Al HAMDULLILLAAHI HAMDAN KATSIIRAN THAYYIBAN MUBAARAKAN FIIHI GHAIRA MAKFUURIN WA LAA MUWADDA'IN WA LAA MUS TAGHNAN 'AN RABBINAA. (segala puji bagi Allah, dengan pujian yang banyak dan baik serta mengandung berkah padanya, dalam keadaan tidak diingkari, ditinggalkan dan tidak diperlukan oleh Rabb kami)."

【5】

Sunan Darimi 1938: Telah mengabarkan kepada kami [Nu'aim bin Hammad] dari [Abdul 'Aziz bin Muhammad] dari [Muhammad bin Abdullah bin Abu Hurrah] dari [pamannya] dari [Sinan bin Sannah] dari [Ayahnya], ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Orang yang makan lalu bersyukur seperti orang yang berpuasa dan bersabar."

【6】

Sunan Darimi 1939: Telah menceritakan kepada kami [Ishaq bin Isa] telah mengabarkan kepada kami [Hammad bin Salamah] dari [Tsabit] dari [Anas] dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda: "Apabila salah seorang dari kalian telah makan, hendaknya ia menjilati jari-jemarinya." Beliau mengucapkannya sebanyak tiga kali.

【7】

Sunan Darimi 1940: Telah mengabarkan kepada kami ['Amru bin 'Aun] telah menceritakan kepada kami [Ibnu 'Uyainah] dari ['Amru bin Dinar] dari ['Atha`] dari [Ibnu Abbas] bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Apabila salah seorang dari kalian makan, janganlah ia mengusap tangannya hingga ia menjilat jari-jarinya atau menjilatkannya kepada orang lain."

【8】

Sunan Darimi 1941: Telah mengabarkan kepada kami [Yazid bin Harun] telah mengabarkan kepada kami [Abu Al Yaman Al Barra` yaitu Mu'alla bin Rasyid], ia berkata; telah menceritakan kepadaku nenekku yaitu [Ummu 'Ashim] ia berkata; suatu ketika [Nubaisyah] yaitu mantan budak Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam menemui kami, sementara kami sedang makan makanan, maka kami mengundangnya hingga ia makan bersama kami. Kemudian ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam menceritakan kepada kami bahwa: "Barangsiapa makan dalam piring, kemudian ia menjilatinya maka piring tersebut akan memintakan ampun untuknya."

【9】

Sunan Darimi 1942: Telah mengabarkan kepada kami [Ishaq bin Isa] telah menceritakan kepada kami [Hammad bin Salamah] dari [Tsabit] dari [Anas], ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Apabila sesuap makanan kalian terjatuh, hendaknya ia membersihkan debu (yang melekat) padanya dan hendaknya ia menyebut nama Allah lalu memakannya."

【10】

Sunan Darimi 1943: Telah mengabarkan kepada kami [Zakariya bin 'Adi] telah menceritakan kepada kami [Yazid bin Zurai'] dari [Yunus] dari [Al Hasan], ia berkata; " [Ma'qil bin Yasar] pernah makan siang, kemudian sesuap makanannya terjatuh, lalu ia mengambilnya dan menghilangkan kotoran yang (melekat) padanya, lalu ia memakannya. Beberapa tokoh pembesar pun mencibirnya. Para sahabatnya pun berkata kepadanya; "Menurutmu apa yang dikatakan orang-orang asing itu?" mereka telah mengatakan; "Lihatlah makanan yang ada di hadapannya dan apa yang ia lakukan terhadap sesuap makanan ini." Ma'qil pun berkata; "Sesungguhnya aku tidak akan meninggalkan apa yang telah aku dengar karena perkataan orang-orang asing itu. Sesungguhnya kami diperintahkan membersihkan kotoran yang melekat pada makanan lalu memakannya, apabila terdapat sesuap makanan dari kami yang terjatuh."

【11】

Sunan Darimi 1944: Telah mengabarkan kepada kami [Abu Muhammad Al Hanafi] telah menceritakan kepada kami [Malik] dari [Ibnu Syihab] dari [Abu Bakr bin 'Ubaidullah bin Abdullah bin Umar] dari [Abdullah bin Umar] bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda: "Apabila salah seorang diantara kalian makan, hendaknya ia makan dengan tangan kanannya dan minum dengan tangan kanannya, karena syetan makan dengan tangan kirinya dan minum dengan tangan kirinya." Telah mengabarkan kepada kami ['Amru bin 'Aun] dari [Ibnu 'Uyainah] dari [Az Zuhri] dari [Abu Bakr] dari [Ibnu Umar] dari Nabi shallallahu 'alaihi wa sallam dengan redaksi hadits yang sama.

【12】

Sunan Darimi 1945: Telah mengabarkan kepada kami [Abu Al Walid Ath Thayalisi] telah menceritakan kepada kami [Ikrimah bin 'Ammar] telah menceritakan kepadaku [Iyas bin Salamah] telah menceritakan kepadaku [ayahku], ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam melihat Busr bin Ra'i Al 'Ir makan menggunakan tangan kiri, maka beliau bersabda: "Makanlah dengan tangan kananmu." Busr berkata; "Aku tidak bisa." Beliau bersabda: "Engkau tidak akan bias?." Setelah itu tangan kanan Busr tidak mampu sampai ke mulutnya.

【13】

Sunan Darimi 1946: Telah mengabarkan kepada kami [Muhammad bin Isa] telah menceritakan kepada kami [Abu Mu'awiyah] dari [Hisyam bin 'Urwah] dari [Abdurrahman bin Sa'd Al Madani] dari [Ibnu Ka'b bin Malik] dari [Ayahnya], ia berkata; Nabi shallallahu 'alaihi wasallam makan menggunakan tiga jari, dan beliau tidak mengusap tangannya hingga beliau menjilatnya."

【14】

Sunan Darimi 1947: Telah menceritakan kepada kami [Musa bin Khalid] telah menceritakan kepada kami [Isa bin Yunus] dari [Hisyam bin 'Urwah] dari [Abdurrahman Sa'd Al Madani] bahwa [Abdullah bin Ka'b] atau [Abdurrahman bin Ka'b] -Hisyam ragu dengan redaksi haditsnya- telah mengabarkan kepadanya, dari [Ayahnya] bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam makan dengan tiga jarinya, seusai makan, beliau menjilatnya." Dan Hisyam memberi isyarat dengan menggunakan tiga jarinya.

【15】

Sunan Darimi 1948: Telah mengabarkan kepada kami [Yazid bin Harun] telah menceritakan kepada kami [Muhammad bin Ishaq] dari [Sa'id bin Abu Sa'id] dari [Abu Syuraih Al Khuza'i], ia berkata; Aku mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa berimana kepada Allah dan Hari Akhir, hendaknya ia memuliakan tetangganya. Barangsiapa beriman kepada Allah dan Hari Akhir, hendaknya ia berkata baik atau diam. Barangsiapa beriman kepada Allah dan Hari Akhir, hendaknya ia memuliakan tamunya dengan menjamunya pada siang dan malam harinya, dan hak bertamu adalah tiga hari, dan setelah itu adalah sedekah."

【16】

Sunan Darimi 1949: Telah mengbarkan kepada kami [Utsman bin Muhammad] telah menceritakan kepada kami [Sufyan bin 'Uyainah] dari ['Amr bin Dinar] ia mendengar [Nafi' bin Jubair] dari [Abu Syuraih Al Khuza'i] bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa beriman kepada Allah dan Hari Akhir, hendaknya ia memuliakan tamunya. Barangsiapa beriman kepada Allah dan Hari Akhir, hendaknya ia bersikap baik terhadap tetangganya. Barangsiapa beriman kepada Allah dan Hari Akhir, hendaknya ia berkata baik atau diam."

【17】

Sunan Darimi 1950: Telah mengabarkan kepada kami [Yazid bin Harun] telah menceritakan kepada kami [Syu'bah] dari [Abu Al Judi] dari [Sa'id bin Al Muhajir] dari [Al Miqdam bin Ma'di Karib Abu Karimah], ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Seorang muslim manapun yang bertamu ke suatu kaum namun hingga pagi hari ia tidak mendapatkan jamuan, maka kewajiban setiap muslim lainnya untuk menolong hingga ia mengambil haknya dengan membuatkan jamuan malamnya dari tanaman dan hartanya."

【18】

Sunan Darimi 1951: Telah mengabarkan kepada kami [Abdullah bin Maslamah] telah menceritakan kepada kami [Sulaiman bin Bilal] dari ['Utbah bin Muslim] bahwa ['Ubaid bin Hunain] telah mengabarkan kepadanya bahwa ia mendengar [Abu Hurairah] berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Apabila seekor lalat terjatuh dalam minuman salah seorang dari kalian, hendaknya ia mencelupkan seluruhnya kemudian mengangkatnya, karena di salah satu sayapnya terdapat penyakit dan sayap yang lain adalah penawarnya."

【19】

Sunan Darimi 1952: Telah menceritakan kepada kami [Sulaiman bin Harb] telah menceritakan kepada kami [Hammad bin Salamah] dari [Tsumamah bin Abdullah bin Anas] dari [Abu Hurairah] dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda: "Apabila seekor lalat terjatuh dalam bejana salah seorang dari kalian, hendaknya ia mencelupkannya, karena sesungguhnya di salah satu sayapnya terdapat penyakit dan sayap yang lain adalah penawarnya." Abu Muhammad berkata; [selain Hammad] mengatakan; [Tsumamah] dari [Anas] sebagai ganti Abu Hurairah, dan [beberapa perawi yang lain] mengatakan dari [Al Qa'qa'] dari [Abu Hurairah]. Sedangkan hadits 'Ubaid bin Hunain lebih shahih.

【20】

Sunan Darimi 1953: Telah mengabarkan kepada kami [Abu 'Ashim] dari [Ibnu Juraij] dari [Abu Az Zubair] dari [Jabir] dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda: "Orang mukmin makan dengan satu usus, sedangkan orang kafir makan dengan tujuh usus." Telah mengabarkan kepada kami ['Ubaidullah bin Umar Al Qawariri] telah menceritakan kepada kami [Yahya bin Sa'id] dari ['Ubaidullah], telah menceritakan kepadaku [Nafi'] dari [Ibnu Umar] dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam. (Dan diriwayatkan dari jalur lain) telah menceritakan kepadaku [Yahya] dari [Mujalid] dari [Abu Al Waddak] dari [Abu Sa'id] dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam.

【21】

Sunan Darimi 1954: Dan telah menceritakan kepada kami [Yahya] dari [Muhammad bin 'Amr] dari [Abu Salamah] dari [Abu Hurairah] dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda: "Orang mukmin makan dengan satu usus, sedangkan orang kafir makan dengan tujuh usus."

【22】

Sunan Darimi 1955: Telah mengabarkan kepada kami [Abu 'Ashim] dari [Ibnu Juraij] dari [Abu Az Zubair] dari [Jabir] dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda: "Makanan satu orang cukup untuk dua orang dan makanan dua orang cukup untuk empat orang dan makanan empat orang cukup untuk delapan orang."

【23】

Sunan Darimi 1956: Telah mengabarkan kepada kami [Khalid bin Makhlad] telah menceritakan kepada kami [Malik] dari [Wahb bin Kaisan] dari [Umar bin Abu Salamah] bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam berkata kepadanya: "Sebutlah nama Allah dan makanlah dari yang lebih dekat denganmu."

【24】

Sunan Darimi 1957: Telah mengabarkan kepada kami [Sa'id bin 'Amir] dari [Syu'bah] dari ['Atha` bin As Sa`ib] dari [Sa'id bin Jubair] dari [Ibnu Abbas] bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam pernah diberi semangkok atau sepiring Tsarid, kemudian beliau bersabda: "Makanlah dari pinggirnya." Atau beliau bersabda: "Dari samping-sampingnya, dan janganlah kalian makan dari tengahnya, karena berkah turun di tengahnya."

【25】

Sunan Darimi 1958: Telah menceritakan kepada kami [Abdurrahman bin Ibrahim Ad Dimasyqi] telah menceritakan kepada kami [Ibnu Wahb] dari [Qurrah bin Abdurrahman] dari [Az Zuhri] dari ['Urwah] dari [Asma` binti Abu Bakr] bahwa jika ia diberi Tsarid, maka ia memerintahkan supaya ditutup hingga panas dan asapnya hilang, dia berkata; "Sesungguhnya aku mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Hal itu lebih besar keberkahannya."

【26】

Sunan Darimi 1959: Telah mengabarkan kepada kami [Yazid bin Harun] telah mengabarkan kepada kami [Al Mutsanna bin Sa'id] telah menceritakan kepada kami [Thalhah bin Nafi' Abu Sufyan] telah menceritakan kepada kami [Jabir bin Abdullah], ia berkata; Suatu hari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam menggandeng tanganku menuju rumahnya, kemudian beliau bersabda: "Apakah ada makan siang -atau makan malam?" Thalhah ragu dengan redaksi haditsnya- Thalhah berkata; Beliau kemudian di hidangkan sepotong roti, beliau bertanya: "Tidakkah ada kuah?" Mereka menjawab; "Tidak, hanya sedikit cuka." Lalu beliau bersabda: "Berikanlah, sebaik-baik lauk adalah cuka." Jabir berkata; aku senantiasa menyenangi cuka semenjak aku mendengarnya dari Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam. Lalu Abu Sufyan juga berkata; aku senantiasa menyenangi cuka semenjak aku mendengarnya dari Jabir.

【27】

Sunan Darimi 1960: Telah menceritakan kepadaku [Yahya bin Hassan] telah menceritakan kepada kami [Sulaiman bin Bilal] dari [Hisyam bin 'Urwah] dari [Ayahnya] dari ['Aisyah] dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam beliau bersabda: "Sebaik-baik lauk adalah cuka."

【28】

Sunan Darimi 1961: Telah mengabarkan kepada kami [Abu Nu'aim] telah menceritakan kepada kami [Malik] dari [Ishaq bin Abdullah bin Abu Thalhah] dari [Anas], ia berkata; aku melihat Nabi shallallahu 'alaihi wasallam diberi kuah yang dicampur dengan Dubba` dan dendeng. Kemudian aku melihat beliau mencari-cari Dubba` dan memakannya."

【29】

Sunan Darimi 1962: Telah mengabarkan kepada kami [Al Aswad bin 'Amir] telah menceritakan kepada kami [Syu'bah] dari [Qatadah] dari [Anas], ia berkata; Nabi shallallahu 'alaihi wasallam menyukai Qar'." Anas melanjutkan; "Kemudian qar' tersebut dihidangkan kepada beliau, lalu aku mengambilnya serta meletakkannya di hadapan beliau." Qar' adalah tumbuhan sejenis labu.

【30】

Sunan Darimi 1963: Telah mengabarkan kepada kami [Abu Nu'aim] telah menceritakan kepada kami [Sufyan] dari [Abdullah bin Isa] dari ['Atha`] bukan Ibnu Abu Rabbah, dari [Abu Usaid Al Anshari], ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Konsumsilah minyak (zaitun), jadikanlah sebagai lauk dan pakailah sebagai minyak, karena sesungguhnya ia berasal dari pohon yang diberkahi."

【31】

Sunan Darimi 1964: Telah menceritakan kepada kami [Musaddad] telah menceritakan kepada kami [Yahya bin Sa'id] dari ['Ubaidullah] telah mengabarkan kepadaku [Nafi'] dari [Ibnu Umar] bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda pada saat perang Khaibar: "Barangsiapa makan dari pohon ini yaitu bawang putih, janganlah ia mendatangi masjid."

【32】

Sunan Darimi 1965: Telah mengabarkan kepada kami [Ali bin Abdullah] telah menceritakan kepada kami [Sufyan bin 'Uyainah] telah menceritakan kepadaku ['Ubaidullah bin Abu Yazid] dari [Ayahnya] bahwa [Ummu Ayyub] telah mengabarkan kepadanya, katanya; "Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam singgah di rumah kami, kemudian kami membuatkan makanan untuknya yang mengandung sesuatu dari janis sayur ini, tatkala kami menghidangkan kepadanya, beliau tidak menyukainya dan berkata kepada para sahabatnya: "Makanlah, karena sesungguhnya aku tidak sama seperti seorangpun diantara kalian, aku khawatir mengganggu sahabatku." Abu Muhammad berkata; "Apabila tidak khawatir dapat mengganggu seorangpun, maka tidak mengapa memakannya."

【33】

Sunan Darimi 1966: Telah mengabarkan kepada kami [Abdullah bin Sa'id] telah menceritakan kepada kami [Ibnu 'Ulayyah] dari [Ayyub] dari [Al Qasim At Taimi] dari [Zahdam Al Jarmi], ia berkata: "Kami pernah berada di rumah Abu Musa, ketika itu dia menghidangkan daging ayam jantan pada jamuan makanannya tersebut, sementara di antara orang-orang terdapat seorang laki-laki dari Bani Taimullah Ahmar, laki-laki itu tidak mau mendekat. Abu Musa pun berkata kepadanya: "Mendekatlah, karena aku telah melihat Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam pernah memakan daging ayam jantan tersebut."

【34】

Sunan Darimi 1967: Telah mengabarkan kepada kami [Muhammad bin Yusuf] dari [Sufyan] dari [Ayyub] dari [Abu Qilabah] dari [Zahdam Al Jarmi] dari [Abu Musa] bahwa ia menyebutkan perihal ayam jantan. Lalu ia berkata; "Aku pernah melihat Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam memakannya."

【35】

Sunan Darimi 1968: Telah mengabarkan kepada kami [Abdullah bin Yazid Al Muqri`] telah menceritakan kepada kami [Haiwah] telah menceritakan kepada kami [Salim bin Ghailan] bahwa [Al Walid bin Qais] telah mengabarkan kepadanya, bahwa ia mendengar [Abu Sa'id] atau [Abu Al Haitsam] dari [Abu Sa'id Al Khudri] bahwa ia mendengar Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Janganlah kamu bersahabat kecuali dengan orang mukmin, dan janganlah ada yang memakan makananmu kecuali orang yang bertakwa."

【36】

Sunan Darimi 1969: Telah mengabarkan kepada kami [Muhammad bin Isa] telah menceritakan kepada kami [Ibraihim bin Sa'd] dari [ayahnya] dari [Abdullah bin Ja'far], ia berkata; aku melihat Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam memakan mentimun dengan ruthab."

【37】

Sunan Darimi 1970: Telah mengabarkan kepada kami [Abu Al Walid Ath Thayalisi] telah menceritakan kepada kami [Syu'bah] telah menceritakan kepada kami [Jabalah bin Suhaim], ia berkata; "Kami pernah tertimpa musim paceklik di Madinah, kemudian Ibnu Az Zubair memberi kurma, sementara [Ibnu Umar] melewati kami dan berkata; "Janganlah kalian menggabungkan dua jenis kurma saat makan, karena Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam melarang menggabungkan dua jenis kurma ketika makan, kecuali seseorang meminta izin kepada saudaranya."

【38】

Sunan Darimi 1971: Telah mengabarkan kepada kami [Abdullah bin Maslamah] telah menceritakan kepada kami [Ya'qub bin Muhammad bin Thahla`] dari [Abu Ar Rijal] dari pamannya yaitu ['Amrah] dari ['Aisyah] isteri Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Wahai Aisyah, rumah yang tidak ada (persediaan) kurma di dalamnya adalah rumah yang lapar penghuninya.' -atau penghuninya mengalami kelaparan- Beliau mengucapkan hingga dua atau tiga kali.

【39】

Sunan Darimi 1972: Telah mengabarkan kepada kami [Yahya bin Hassan] telah menceritakan kepada kami [Sulaiman bin Bilal] dari [Hisyam bin 'Urwah] dari [Ayahnya] dari ['Aisyah] bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Tidak akan kelaparan penghuni rumah yang terdapat (persediaan) kurma didalamnya."

【40】

Sunan Darimi 1973: Telah menceritakan kepada kami [Abu Nu'aim] telah menceritakan kepada kami [Mush'ab bin Sulaim], ia berkata; aku mendengar [Anas bin Malik] berkata; Nabi shallallahu 'alaihi wasallam pernah diberi hadiah kurma, kemudian beliau menghadiahkan kurma tersebut. Anas melanjutkan; Aku melihat Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam makan kurma dengan duduk di atas pantatnya dan mengangkat kedua betisnya karena lapar. Abu Muhammad berkata; "Yuhaddihi artinya memberikan hadiah ke sana dan ke sini."

【41】

Sunan Darimi 1974: Telah mengabarkan kepada kami ['Amr bin 'Aun] dari [Khalid] dari [Suhail] dari [Ayahnya] dari [Abu Hurairah], ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa ketika tidur di tangannya masih terdapat bau lemak daging, kemudian terjadi sesuatu padanya, maka janganlah ia mencela kecuali kepada dirinya sendiri."

【42】

Sunan Darimi 1975: Telah mengabarkan kepada kami [Yazid bin Harun] telah mengabarkan kepada kami [Humaid] dari [Anas] bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda kepada Abdurrahman bin 'Auf, ketika beliau melihat bekas wewangian berwarna kuning: "Apa ini?" Abdurrahman menjawab; "Aku telah menikah." Beliau bersabda: "Buatlah pesta perkawinan walaupun hanya dengan seekor kambing."

【43】

Sunan Darimi 1976: Telah mengabarkan kepada kami ['Affan] telah menceritakan kepada kami [Hammam] telah menceritakan kepada kami [Qatadah] dari [Al Hasan] dari [Abdullah bin Utsman Ats Tsaqafi] -dari seorang laki-laki penduduk Tsaqif yang buta matanya, ia biasa di sebut-sebut dengan kebaikannya, maksudnya dipuji dengan kebaikan, kalau tidak salah namanya adalah- [Zuhair bin Utsman] -aku tidak tahu siapa nama aslinya- ia berkata; bahwa Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Pesta pernikahan (yang di selenggarakan) pada hari pertama adalah hak, hari keduanya adalah kebaikan dan hari ketiganya adalah sum'ah dan riya`." Qatadah berkata; telah menceritakan kepadaku seorang laki-laki dari Sa'id bin Al Musayyab bahwa ia diundang (pesta pernikahan) pada hari pertama, lalu ia memenuhi undangan tersebut, dan diundang pada hari kedua, dan dia memenuhi undangan tersebut, ketika di undang pada hari ketiga, ia melempar utusan (orang yang mengundang) dengan kerikil, dan tidak memenuhi undangan tersebut, Sa'id bin Musayyab lalu berkata; "orang yang melakukan hal ini adalah sum'ah dan riya`."

【44】

Sunan Darimi 1977: Telah mengabarkan kepada kami [Abu Al Mughirah] telah menceritakan kepada kami [Al Auza'i] dari [Az Zuhri] dari [Al A'raj] dari [Abu Hurairah] bahwa ia berkata; "Seburuk-buruk makanan adalah makanan pesta pernikahan, yang hanya mengundang orang-orang kaya, sementara orang-orang miskin ditinggalkan. Barangsiapa tidak memenuhi undangan, sungguh ia telah durhaka kepada Allah dan rasulNya."

【45】

Sunan Darimi 1978: Telah mengabarkan kepada kami [Sa'id bin Sulaiman] dari [Sulaiman bin Al Mughirah] dari [Tsabit] dari [Anas], ia berkata; Seorang laki-laki yang membuat makanan datang kepada Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam datang -maksudnya adalah mengundang beliau- maka Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Apakah dengan ini?" Laki-laki itu memberi isyarat dengan tangannya. Anas berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bertanya kepadanya: "Apakah dengan ini?" beliau menunjuk kepada 'Aisyah. Laki-laki itu berkata; "Jangan." Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam lalu berpaling darinya. Laki-laki itu memberi isyarat yang kedua kalinya dan Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam juga memberi isyarat kepadanya lalu berpaling. Dan orang tersebut memberikan isyarat untuk ketiga kali, kemudian Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam berkata kepadanya: "Dan wanita ini?" Orang tersebut berkata; "Ya." Lalu Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam dan 'Aisyah pergi bersamanya dan menyantap makanannya."

【46】

Sunan Darimi 1979: Telah mengabarkan kepada kami [Muhammad bin Yusuf] dari [Sufyan] dari [Al A'masy] dari [Abu Wa`il] dari [Abu Mas'ud], ia berkata; "Seorang laki-laki yang bernama Abu Syu'aib memiliki seorang budak yang pandai memasak daging. Abu Syu'aib berkata kepadanya; "Buatlah makanan dengan lima porsi, aku ingin mengundang Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam." Ia lalu mengundang Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam dengan sejumlah lima porsi. lalu ada seorang laki-laki yang mengikuti beliau, maka Nabi shallallahu 'alaihi wasallam pun bersabda: "Engkau mengundang kami dengan lima porsi, padahal ada seorang laki-laki (lain) yang ingin ikut. Sekarang terserah kamu, memberi izin atau tidak." Abu Mas'ud menjawab, "lalu Abu Syu'aib memberinya izin."

【47】

Sunan Darimi 1980: Telah menceritakan kepada kami ['Amr bin 'Aun] telah menceritakan kepada kami [Khalid] dari [Abu Thuwalah Abdullah bin Abdurrahman bin Ma'mar] dari [Anas], ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Keutamaan Aisyah atas wanita-wanita yang lain seperti keutamaan bubur atas seluruh makanan."

【48】

Sunan Darimi 1981: Telah menceritakan kepada kami [Ali bin Al Madini] telah menceritakan kepada kami [Sufyan] telah menceritakan kepada kami [Abdul Karim Abu Umayyah], ia berkata; [Abdullah bin Al Harits bin Naufal] berkata; Ayahku telah menikahkan diriku pada masa kepemimpinan Utsman. Ketika itu ia mengundang sekelompok dari sahabat Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam. Diantara tamu undangan tersebut terdapat [Shafwan bin Umayyah], ia adalah orang yang tua renta, lalu ia berkata; "Sesungguhnya Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Gigitlah daging itu dengan ujung gigi, sesungguhnya hal itu lebih berselera dan lebih nikmat."

【49】

Sunan Darimi 1982: Telah mengabarkan kepada kami [Abu Nu'aim] telah menceritakan kepada kami [Sufyan] dari [Ali bin Al Aqmar] telah menceritakan kepadaku [Abu Juhaifah], ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Aku tidak pernah makan sambil bersandar."

【50】

Sunan Darimi 1983: Telah mengabarkan kepada kami [Abu Nu'aim bin Hammad] dari [Abdul Aziz bin Muhammad] dari [Suhail] dari [Ayahnya] dari [Abu Hurairah], ia berkata; Apabila Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam pertama diberi buah, maka beliau mengucapkan: "Ya Allah, berkahilah kami, Madinah kami, buah kami, mud kami, sha' kami dengan keberkahan yang diiringi dengan keberkahan lainnya." Kemudian beliau memberikannya kepada anak paling kecil yang ikut hadir dari kalangan anak-anak."

【51】

Sunan Darimi 1984: Telah menceritakan kepada kami [Ya'la] telah menceritakan kepada kami [Isma'il bin Abu Khalid] dari [ayahnya] dari [Abu Hurairah], ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Apabila pembantu salah seorang dari kalian datang dengan membawa makanan, hendaknya ia mempersilahkannya duduk, apabila pembantu itu menolak, hendaknya ia mengambilkan makan untuknya."

【52】

Sunan Darimi 1985: Telah menceritakan kepada kami [Abu Al Walid] telah menceritakan kepada kami [Syu'bah] dari [Muhammad bin Ziyad], ia berkata; Aku mendengar [Abu Hurairah] menceritakan dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam, beliau bersabda: "Apabila pembantu salah seorang dari kalian datang dengan membawa makanan, hendaknya ia mempersilahkan duduk bersamanya, jika pembantu itu menolak, hendaknya ia mengambilkan untuknya satu atau dua suap, -atau satu atau dua makan- Karena dialah orang yang mengurusi panas dan asap makanan tersebut."

【53】

Sunan Darimi 1986: Telah menceritakan kepada kami [Farwah bin Abu Al Maghra`] telah menceritakan kepada kami [Ali bin Mushir] dari [Hisyam bin 'Urwah] dari [Ayahnya] dari [Aisyah] radliallahu 'anha, ia berkata; "Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam menyukai makanan yang manis dan kurma."

【54】

Sunan Darimi 1987: Telah menceritakan kepada kami [Qabishah] telah menceritakan kepada kami [Sufyan] dari ['Amr bin Dinar] dari [Sa'id bin Abu Al Huwairits] dari [Ibnu Abbas], ia berkata; Sehabis buang hajat, Nabi shallallahu 'alaihi wasallam di beri hidangan, lalu diberitahukan kepada beliau; "Apakah anda tidak berwudhu?" Beliau menjawab: "Apakah aku akan melakukan shalat hingga harus berwudhu?" Perawi berkata; Abu Muhammad adalah Sa'id bin Al Huwairits, telah menceritakan kepada kami [Abu Nu'aim] dari [Sufyan bin 'Uyainah] dari ['Amr bin Dinar] dari [Sa'id bin Al Huwairits] dari [Ibnu Abbas], ia berkata; aku mendengar [Abu 'Ashim] menceritakan dari [Ibnu Juraij] dari ['Amr bin Dinar] dari [Sa'id bin Al Huwairits] dari [Ibnu Abbas] dengan sanad yang sama.

【55】

Sunan Darimi 1988: Telah menceritakan kepada kami [Sahl bin Hammad] telah menceritakan kepada kami [Syu'bah] dari [Al Hakam], ia berkata; aku mendengar [Ibrahim] menceritakan dari [Al Aswad] dari ['Aisyah], ia berkata; "Apabila Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam junub lalu beliau hendak makan atau minum atau tidur, maka beliau berwudhu."

【56】

Sunan Darimi 1989: Telah mengabarkan kepada kami [Abu Nu'aim] telah menceritakan kepada kami [Syu'bah] dari [Abu Imran Al Jauni] dari [Abdullah bin Ash Shamit] dari [Abu Dzar], ia berkata; Kekasihku shallallahu 'alaihi wasallam telah berwasiat kepadaku, beliau bersabda: "Apabila kalian memasak kuah, maka perbanyaklah airnya, kemudian perhatikanlah keluarga tetanggamu lalu bagikanlah kepada mereka."

【57】

Sunan Darimi 1990: Telah mengabarkan kepada kami [Muhammad bin Sa'id] telah menceritakan kepada kami [Uqbah bin Khalid] dari [Musa bin Muhammad bin Ibrahim] telah menceritakan kepadaku [bapakku] dari [Anas bin Malik] berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Apabila makanan telah dihidangkan maka lepaslah sandal kalian, karena hal itu membuat telapak kaki lebih nyaman."

【58】

Sunan Darimi 1991: Telah mengabarkan kepada kami [Ibrahim bin Musa] telah menceritakan kepada kami [Jarir] dari ['Atha` bin As Sa`ib] dari [Ayahnya] dari [Abdullah bin 'Amr] ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Beribadahlah kepada Allah yang Maha Pengasih, dan tebarkanlah salam serta berilah makan, niscaya kalian akan masuk Surga."

【59】

Sunan Darimi 1992: Telah mengabarkan kepada kami [Al Hakam bin Al Mubarak] telah menceritakan kepada kami [Abdul Aziz bin Muhammad] dari [Musa bin 'Uqbah] dari [Nafi'] dari [Ibnu Umar] bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Penuhilah undangan orang yang mengundang, jika kalian diundang." Ibnu Umar berkata; Dan Abdullah biasa mendatangi undangan pesta pernikahan dan selainnya, dan ia mendatanginya meskipun dalam keadaan berpuasa."

【60】

Sunan Darimi 1993: Telah mengabarkan kepada kami [Ali bin Abdullah] telah menceritakan kepada kami [Sufyan] telah menceritakan kepada kami [Az Zuhri] dari ['Ubaidullah bin Abdullah] dari [Ibnu Abbas] dari [Maimunah] bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam ditanya mengenai seekor tikus yang jatuh di atas minyak samin. Beliau bersabda: "Buanglah tikus tersebut dan apa yang ada disekitarnya, lalu makanlah." Telah mengabarkan kepada kami [Muhammad bin Yusuf] dari [Ibnu 'Uyainah] dengan sanadnya."

【61】

Sunan Darimi 1994: Telah menceritakan kepada kami [Khalid bin Makhlad] telah menceritakan kepada kami [Malik] dari [Ibnu Syihab] dari ['Ubaidullah bin Abdullah] dari [Ibnu Abbas], ia berkata; Nabi shallallahu 'alaihi wasallam pernah ditanya mengenai seekor tikus yang terjatuh di atas minyak samin kemudian mati. Beliau menjawab: "Ambillah tikus tersebut dan apa-apa yang ada di sekitarnya, kemudian buanglah." Telah menceritakan kepada kami [Zaid bin Yahya] telah menceritakan kepada kami [Malik] dari [Ibnu Syihab] dari ['Ubaidullah bin Abdullah] dari [Ibnu Abbas] dari [Maimunah] dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam seperti hadits di atas. Abu Muhammad mengatakan; "Apabila mencair maka minyak samin terseut harus di tumpahkan."

【62】

Sunan Darimi 1995: Telah mengabarkan kepada kami [Abu 'Ashim] telah menceritakan kepada kami [Tsaur bin Yazid] telah menceritakan kepada kami [Hushain Al Himyari] telah mengabarkan kepadaku [Abu Sa'd Al Khair] dari [Abu Hurairah] radliallahu 'anhu, ia berkata; Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Orang yang sehabis makan, hendaknya ia mengeluarkan apa yang ada disela-sela giginya, dan barangsiapa telah mengeluarkan apa yang ada di sela-sela giginya, hendaknya ia membuangnya sementara yang ada di lidah, hendaknya ditelan."